
Edisipost.id – Palang Merah Remaja (PMR) Kota Jakarta Utara bersama Japanese Red Cross (JRC) menggelar aksi penanaman pohon mangrove di kawasan Pantai Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara. Kegiatan yang dilaksanakan pada Kamis (31/7/2025) ini melibatkan relawan PMI dan pelajar Jepang yang tergabung dalam JRC.
Aksi penanaman Mangrove merupakan bagian dari program pertukaran PMR Indonesia dan JRC yang telah disepakati pada tahun 2024. Pada kesempatan ini sebanyak 100 bibit Mangrove ditanam secara serentak di kawasan konservasi Pantai Indah Kapuk
Kepala Markas PMI DKI Jakarta Muchtar menerangkan bahwa kegiatan penanaman Mangrove sebagai kegiatan pertukaran pelajar Jepang dan Indonesia.
“Tahun ini pelajar Jepang yang berkunjung ke Indonesia, Insya Allah tahun depan pelajar Indonesia yang akan berkunjung ke Jepang,” terang Muchtar, Kamis (31/7/2025)
Muchtar menambahkan, “Kegiatan pertukaran pelajar ini dapat menambah edukasi dan nilai manfaat bagi pelajar ke dua negara,”
Sementara itu Ketua Bidang Organisasi dan Relawan (Orel) PMI Kota Jakarta Utara Nur Hasanuddin atau yang biasa disapa Acang menjelaskan bahwa kegiatan pertukaran pelajar ini merupakan kesepakatan yang telah diagendakan pada tahun 2024.
“Selanjutnya nanti PMR Jakarta juga akan mengunjungi Jepang, namun dengan kualifikasi yang akan ditentukan,” ujar Acang.
Perwakilan JRC Yuika Suzuki menyampaikan, rasa senangnya bisa ikut dalam kegiatan penanaman bibit Mangrove.
“Ini adalah kegiatan yang sangat menyenangkan bisa menanamkan Mangrove dengan PMR Jakarta Utara. Ini adalah pengalaman yang saya dapatkan di Jakarta,” pungkasnya.
Aksi penanaman mangrove di PIK diharapkan tidak hanya mampu memperbaiki kondisi lingkungan pesisir Jakarta, tetapi juga menginspirasi gerakan konservasi serupa di wilayah pesisir lainnya di Indonesia.